Doa Sesudah Komuni yang Singkat dan Indah

Doa sesudah komuni
Doa sesudah komuni (Foto: Leungchopan on Envato)

Doa Sesudah Komuni yang Singkat dan Indah – Salah satu hal yang sering dilakukan umat Katolik setelah menerima Komuni adalah berdoa secara pribadi.

Doa yang diucapkan adalah doa spontan disertai doa-doa Gereja seperti Bapa Kami ataupun Salam Maria. Selain berdoa spontan, ada juga doa-doa yang ditulis untuk membantu kita berdoa setelah menerima Tubuh dan Darah Kristus.

Melalui artikel ini, saya ingin berbagi salah satu doa umum yang paling banyak dibaca atau didaraskan usai menerima Komuni. Doa ini bisa ditambah setelah doa pribadi kepada Tuhan.

Doa usai menerima Komuni Kudus:

Jiwa Kristus, kuduskan aku.
Tubuh Kristus, selamatkan aku.
Darah Kristus, bentengilah aku.
Air dari sisi Kristus, bersihkan aku.
Sengsara Kristus, teguhkan aku.

Wahai Yesus yang baik, dengarkan aku.
Di dalam luka-Mu, sembunyikanlah aku.
Jangan pernah aku dipisahkan dari-Mu.
Jagalah aku dari musuh-musuh yang jahat.
Pada saat kematian, panggillah aku.
Tolonglah aku untuk datang kepada-Mu.
Agar aku bisa memuja-Mu selamanya.

Sumber

BACA INI JUGA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERKINI