Doa Katolik Mohon Kelulusan CPNS

Doa Katolik mohon kelulusan CPNS – Mengikuti seleksi CPNS adalah momen penting yang penuh dengan harapan dan juga tantangan. Banyak anak muda berjuang untuk bisa lulus dan menjadi abdi negara.

Sebagai umat Katolik, berdoa memohon berkat dari Tuhan sebelum mengikuti ujian CPNS merupakan sebuah kewajiban. Melalui doa, kita dikuatkan, menjadi lebih percaya diri, dan dapat dengan tenang menyelesaikan ujian tersebut.

Berikut ini kami sajikan 3 Doa Katolik Memohon Keberhasilan Ujian CPNS:

Doa Katolik untuk lulus CPNS

Ya Allah Bapa yang Mahabijaksana, Engkau adalah sumber segala hikmat dan pengetahuan. Dengan penuh kerendahan hati, aku datang berdoa memohon bimbingan-Mu dalam menghadapi ujian CPNS yang telah aku persiapkan ini.

Hadirlah menyertai aku, berkati aku agar mampu menyelesaikan semua tahapan seleksi CPNS ini dengan baik. Berikan aku ketenangan hati agar dalam menyelesaikan ujian ini, aku tetap fokus dan percaya diri. Mohon jauhkan aku dari segala kecemasan dan rasa takut. Berilah aku kekuatan untuk menjalani setmua proses ini dengan baik.

Ya Bapa, bila ini adalah jalan yang Engkau kehendaki, mohon bimbinglah aku menuju keberhasilan agar aku dapat mengabdikan diriku melayani banyak orang melalui pekerjaan ini. Semua ini demi memuliakan Nama-Mu kini dan sepanjang segala masa. Amin

Bapa Kami 1x
Salam Maria 3x

Demikian doa Katolik mohon kelulusan dalam tes CPNS. Semoga bermanfaat dan silakan share kepada keluarga yang sedang mengikuti seleksi ini.

ARTIKEL TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

ARTIKEL TERKAIT